Home
/
Automotive

Ada Yamaha XMAX Edisi Darth Vader, Harganya Rp80 Jutaan

Ada Yamaha XMAX Edisi Darth Vader, Harganya Rp80 Jutaan
Tomy Tresnady17 May 2022
Bagikan :

Uzone.id - Yamaha XMAX yang sudah bertampang bengis kini tambah seram lagi dengan edisi Darth Vader Limited Edition.

Skuter yang masuk keluarga Maxi ini tampil dengan grafis yang terinspirasi dari villain paling kuat di film Star Wars.

Yamaha XMAX edisi Darth Vader tersedia dalam balutan warna hitam dengan grafis merah sesuai dengan esensi dengan baju armour Darth Vader.

Tak ada tambahan fitur-fitur lain dalam edisi Darth Vader ini. Masih membawa mesin 250cc dan terdapat fitur canggih traction control.

BACA JUGA: Tinggalkan Suzuki, Joan Mir Dekati Honda untuk MotoGP 2023

Sayangnya, Yamaha XMAX edisi Darth Vader ini belum bisa dipastikan masuk Indonesia. Brasil jadi negara yang menjual varian ini.

Brasil menjual XMAX dengan mesin 250cc. Sama dengan yang dijual di Indonesia karena bisa menekan harga penjualan.

Mesin tersebut menghasilkan tenaga 22,8 hp dan torsi 24Nm / 2,4 kgfm. Tenaga disalurkan ke transmisi CVT otomatis untuk menggerakkan roda belakang.

BACA JUGA: Habis Lebaran, Wuling Tebar Promo Menarik

Selain itu, punya kapasitas tangki bahan bakar 13 liter, sistem smart key tanpa kunci, jok premium dengan sandaran independen, soket 12 V, panel instrumen dengan layar LCD di tengah, dan rem ABS.

Di Brasil, Yamaha juga pernah merilis NMAX 160 Spider-Man, NMAX 160 Star Wars, Fazer 250 (FX 25) Black Panther, Fazer 250 Captain Marvel, Lander 250 Captain America dan MT-03 Iron Man.

Yamaha XMAX ABS Darth Vader Limited Edition dijual mulai dari USD5.563 atau Rp81,4 juta (kurs Rp14.641 per USD1). Harga tersebut lebih mahal USD116 dari versi standar.

populerRelated Article