Home
/
Automotive

Corona yang Bangkit Lagi di Masa Depan Bakal Kayak Begini

Corona yang Bangkit Lagi di Masa Depan Bakal Kayak Begini
Bagja Pratama17 February 2020
Bagikan :

Foto: Ilustrasi Andrew Guerrero

Uzone.id - Dulu, di era 70an sampai 80an, ada satu mobil Jepang yang sempat populer dan menarik untuk dilirik, yakni Toyota Corona yang dijuluki 'Macho Machine'. Nah, Corona dirumorkan akan bangkit lagi.

Sebuah ilustrasi pun menunjukkan bagaimana sosok dari Toyota Corona yang dibangkitkan lagi untuk masa depan. Sekilas gue ngeliat cuma bisa nulis satu kata; Kereeen!

Masih berjenis sedan, dengan desain yang menurut gue keren, karena memadukan nuansa retro dengan modern sekaligus dan masih menunjukkan kesan elegan khas Toyota Corona.

Baca juga: Kabar Baik, Beli Suzuki XL7 Tak Perlu Inden

Karakter desainnya cenderung mengkotak. Kalau melihat dari depan, gue jadi teringat sama Chevrolet Camaro atau Ford Mustang, pokoknya ala-ala muscle car Amerika deh.

Logo Toyta khas Corona pun muncul di bagian tengah grill dan sepasang lampu klasik dengan kombinasi 4 buah lampu yang kini modern dengan projector LED.

Sementara di bagian belakang, sepasang lampu kombinasinya juga menarik. Juga ada empat buah yang mirip dengan bokongnya Nissan GTR, tapi ini gak bulat, namun lebih mengkotak.

Menariknya, desian Corona secara keseluruhan ini sama sekali gak menggunakan gaya desain Keen Look khas Toyota yang punya tarikan garis dan sudut yang agresif dan tajam nan futuristis.

Preview

Perpaduan gaya Eropa dan Amerika memberikannya profil unik yang sangat Jepang. Corona modern ini dirancang dengan arsitektur penggerak roda belakang, dan ini memungkinkan untuk memberikannya profil coupe tradisional dengan rasio dash-to-axle yang panjang.

Dimensi eksteriornya adalah 4.700mm x 1.816mm x 1.410mm dan wheelbase 2.768mm, membuatnya hanya sedikit lebih besar dari compact C-segment saat ini.

Corona modern ini menggunakan platform TNGA modular yang juga digunakan oleh generasi baru Toyota Crown ke-15 dan Lexus LS. Seperti rekan platformnya, ia memiliki suspensi depan multi-link high-mount dan adjustable multi-link di bagian belakang.

Mobil ini ditenagai oleh mesin bensin 2,0 liter inline-4, tetapi kali ini dengan injeksi langsung dan sokongan turbocharged 8AR-FTS.

Hasilnya, Corona masa depan ini pun jadi sebuah sedan yang menyimpan monster dibalik kap mesinnya, karena sanggup memproduksi tenaga sebesar 241 Hp dan torsinya 350 Nm. Tenaga tersebut disalurkan melalui transmisi Super ECT 8 percepatan.

Apakah Anda akan mempertimbangkan untuk membelinya jika Toyota beneran membuatnya?

VIDEO Review Suzuki XL7, Ertiga Versi Crossover:

populerRelated Article