Home
/
Travel

Tips Liburan di Surabaya tanpa Bikin Kantong Jebol

Tips Liburan di Surabaya tanpa Bikin Kantong Jebol
Trisno Heriyanto14 May 2019
Bagikan :

Surabaya merupakan kota tersibuk dan terpadat di Indonesia setelah Jakarta. Namun, bukan berarti Kota Pahlawan tidak memiliki daya tarik lain di samping gedung-gedung tinggi dan mal.

Surabaya juga tetap asyik dijadikan tujuan wisata, terlebih karena latar belakang sejarah dan budayanya yang amat kaya.

Meski identik dengan kesan modern dan mahal, Surabaya tetap ramah untuk backpacker. Tidak sulit untuk liburan berbujet di Surabaya.

Bagi yang tertarik untuk backpacking keliling Jawa Timur dengan memulai perjalanan di Surabaya, berikut beberapa tips yang mungkin dapat membantu kalian:

Pilih waktu perjalanan di luar musim liburan

Musim liburan sudah pasti padat dan ramai. Jika ingin menikmati suasana Surabaya seperti hari biasa, pilih waktu kunjungan di luar hari libur.

kalian dapat memilih waktu kunjungan antara bulan Maret-Juni, saat cuaca relatif cerah dan curah hujan pun tidak terlalu tinggi.

Selain memilih waktu yang pas, pastikan pula untuk memilih moda transportasi sesuai bujet. Untuk ke Surabaya, tersedia pilihan transportasi yang relatif lengkap seperti bus, kereta api, dan pesawat terutama jika kalian berangkat dari kota di Pulau Jawa.

Backpacker umumnya memilih bus atau kereta api sebagai pilihan transportasi ideal. Namun, jika ingin lebih nyaman, tidak ada salahnya memilih pesawat terbang, terlebih saat sedang ada promo.

Kunjungi tempat wisata yang tidak memungut biaya masuk

Siapa bilang Surabaya hanya punya mal dan tempat wisata mahal? Kota Pahlawan juga masih punya banyak tempat wisata murah-meriah untuk para backpacker dan turis berbujet. Beberapa tempat wisata yang terkenal murah di Surabaya, antara lain:

• House of Sampoerna
kalian tak perlu membayar biaya tiket masuk sepeser pun untuk melihat koleksi seni di House of Sampoerna. Ada koleksi benda seni dari masa lalu, replika lukisan terkenal, diorama peristiwa bersejarah di Surabaya dan masih banyak lagi.

Di lantai 2 museum, kalian dapat menyaksikan langsung para pekerja meracik rokok kretek. Konon, para pekerja rokok di House of Sampoerna dapat memproduksi 300 batang rokok dalam satu jam.

• Kampung Warna-warni Bulak
Lihat Surabaya dari warna yang berbeda di Kampung Warna-warni Bulak. Saat berkunjung kesini, kalian akan menyaksikan beragam karya seni seperti mural dan lukisan dinding di setiap sudut rumah penduduk.

Kampung Bulak tentunya cocok dikunjungi bagi para pencinta fotografi. Untuk memasuki kawasan Kampung Bulak, kalian hanya perlu membayar tiket masuk sebesar Rp2.500.

• Masjid Muhammad Cheng Ho
Tertarik menyaksikan akulturasi budaya khas Tiongkok dan Timur Tengah? Datang saja ke Masjid Muhammad Cheng Ho. Masjid bersejarah ini kerap dikunjungi wisatawan yang ingin melihat keunikan arsitektur masjid sekaligus beribadah.

Biar makin irit, pilih akomodasi bujet dengan fasilitas terbaik Hotel di Surabaya mudah ditemukan. Lokasinya pun biasanya tak jauh dari stasiun atau pusat bisnis. Namun, jangan pilih yang asal murah, pastikan penginapan yang dipilih mampu memberikan jaminan kenyamanan.

kalian dapat memilih Airy sebagai alternatif penginapan murah terbaik di Surabaya. Tak hanya murah, Airy memiliki 7 jaminan fasilitas terbaik yang akan membuat kalian makin nyaman saat menginap.

Di setiap kamarnya, terdapat tempat tidur bersih dan nyaman, air mineral, penyejuk ruangan, TV layar datar, kamar mandi dengan peralatan lengkap dan shower air hangat, serta layanan Wi-Fi gratis.

Proses pemesanannya pun sangat mudah dan praktis. Cukup pilih hotel Airy di lokasi tujuan, masukkan tanggal check-in, dan lengkapi pembayaran via internet banking, ATM, dan kartu kredit. Mudah, bukan?

Tags:
populerRelated Article